Swalayan

Promo Nataru 2023 Chandra Tanjungkarang Beri Potongan Belanja 30%

×

Promo Nataru 2023 Chandra Tanjungkarang Beri Potongan Belanja 30%

Sebarkan artikel ini
Promo Nataru 2023 Chandra Tanjungkarang Beri Potongan Belanja 30 %

Bandar Lampung (Potensinews.id) – Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 Chandra Superstore Tanjungkarang berikan potongan diskon sebesar 30%. Potongan diskon diberikan untuk Produk yang berkaitan dengan Nataru.

“Produk makanan dan minuman seperti beli satu botol Frestea 1,5 liter gratis satu Fanta, Coca cola dan Sprite Rp11.800. Terus Biskuit Unibis, Coklat dan juga parsel diskon,” Kata Fiki Aditya Wirawan Supervisor Online Chandra Superstore Tanjungkarang, saat ditemui di lokasi, Sabtu (10/12)

Fiki menambahkan, harga produk yang mendapat potongan diskon 30% bukan hanya makanan dan minuman, Pohon Natal, boneka hiasan hingga asesoris Nataru juga mendapat diskon sama

“Bervariasi, Pohon Natal yang kecil harga Rp280.000 menjadi Rp196.000.
Pohon Natal Paling besar dari Rp3.500.0000 jadi Rp2.450.000,” terangnya

Baca Juga:  Wushu School Tournament, Ajang Kompetisi Beladiri antar Sekolah Pertama di Lampung

Selain potongan diskon 30% terdapat produk yang dijual berupa paketan hemat yaitu minuman dan makanan seperti dua botol Fanta, dikemas dengan satu bungkus kacang dua kelinci dan tiga jenis makanan ringan dalam satu kotak

“Yang paketan dua botol Fanta hadiah satu bungkus kacang dua kelinci Rp31.900. Kemudian Paket box isi jenis, Oreo, Biskuat dan Dairy Milk coklat, box itu hadiahnya, harga Rp25.250,” kata Viki

Selain itu terdapat paket makanan, minuman, asesoris hingga kartu ucapan Nataru yang dikemas dalam bentuk parsel.

“Parsel harganya mulai dari Rp500.000 sampai Rp2000.000, itu sudah lengkap dengan permen, coklat, minuman ada cangkir juga,” tandasnya.

Promosi potongan diskon 30% tersebut berlaku hingga 31 Desember 2022 atau persedian barang masih ada. (Virgo)

Baca Juga:  Undian 1 Miliar Chandra, Chandra Group: Selamat Bagi yang Dapat, yang Belum Beruntung Semoga Berikutnya Dapat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *