Pendidikan

MIN 9 Bandar Lampung Menggelar Rapat Bulanan Terkait Persiapan Asesmen Sumatif Akhir semester

×

MIN 9 Bandar Lampung Menggelar Rapat Bulanan Terkait Persiapan Asesmen Sumatif Akhir semester

Sebarkan artikel ini
Rapat Bulanan Serta Persiapan Assesment Sumiatif Akhir Semester Di MIN 9 Bandar Lampung ( Potensinews.id)

Potensinews.id, BANDARLAMPUNG – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 9 Bandar Lampung menggelar agenda rutin bulanan dan persiapan asesmen Sumatif akhir semester (asas), Selasa (28/11/2023) disekolah setempat.

Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh staf dan Guru MIN 9 Bandar Lampung.

Kepala MIN 9 Bandar Lampung, Evi Linawati ,S.Ag.M.M.Pd mengatakan, banyak hal untuk dijadikan acuan dalam beberapa agenda menjelang akhir semester ganjil ini salah satunya yang paling dekat adalah persiapan asesmen sumatif akhir semester (asas) semester ganjil.

“Saya mengajak kepada tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk berkomitmen dalam memajukan MIN 9 Bandarlampung ke depan, sehingga kita harus bekerjasama untuk memajukan madrasah yang kita cintai ini, terlebih pada pembinaan akhlaq peserta didik yang harus dilakukan secara bahu membahu antar sesama guru,” ajaknya.

Baca Juga:  Mingrum Gumay Hadiri Pembukaan Pekan Raya Kota Lampung Tahun 2023 Di PKOR Way Halim

Evi menambahkan, jadwal ujian semester ganjil beserta pengawas ruang ujian masing-masing kelas. Dalam agenda rapat rutin bulanan ini juga dilaksanakan serah Terima jabatan kepala perpustakaan MIN 9 Bandar Lampung secara simbolis dari kepala perpustakaan yang lama kepada kepala perpustakaan yang baru.

Dalam rapat terebut, Evi mengingatkan, “Kepada guru untuk mengevaluasi hasil ulangan dengan baik dan segera menyelesaikan penilaian rapot digital madrasah (rdm),” tutupnya. (*/HPS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *