BERITA

DPP KSMI Diresmikan, Siap Amanah dan Berkolaborasi Semua Pihak

×

DPP KSMI Diresmikan, Siap Amanah dan Berkolaborasi Semua Pihak

Sebarkan artikel ini
(Potensinews.id/Novis)

Potensinews.id, BANDARLAMPUNG — Dewan Pimpinan Pusat Komite Sosial Masyarakat Indonesia (DPP KSMI) resmi terbentuk, peresmian KSMI dilaksanakan pada, Jumat (19/1/2024) yang dihadiri langsung oleh Anggota DPR-RI Hj. Ela Siti Nuryamah yang juga menjadi Dewan Pembina KSMI Lampung.

Ketua umum KSMI Luqman Faqih, M.Pdi., menjelaskan, Komite Sosial Masyarakat Indonesia (KSMI) adalah organisasi sosial kemasyarakatan yang menerima dan menyalurkan dari pemerintah dan para dermawan untuk disalurkan kepada warga masyarakat yang belum mendapatkan atau belum tercover bantuan pendidikan, kesehatan dan bantuan sosial.

”Keluh kesah dari kita atau ada sesuatu hal dari hati nurani, Insya Allah KSMI bisa diberi amanah untuk menyampaikan dari Rakyat untuk para pimpinan pimpinan kita di DPR RI dan menyalurkan apa yang di salurkan dari RI sampai ke rakyat yang paling bawah ini untuk kesejahteraan bersama sebagai mana yang tertera di UUD 1945 yang bunyi nya Tanah, air kita adalah milik bersama, milik negara dan di peruntukan untuk rakyat nya dan berdasarkan amanah pembukaan UUD 1945 alinea ke 4,” Jelas Luqman.

Baca Juga:  Batas Pelunasan Bipih Kedua Hingga 5 April

Sementara itu Dewan pembina KSMI Hj. Ela Siti Nuryamah yang juga Anggota DPR RI komisi XI dari Partai PKB menyampaikan Apresiasi yang sangat luar biasa dengan terbentuknya KSMI suatu organisasi yang bergerak di bidang sosial kemasyarakatan.

KSMI segera buatkan, sebagai pendirinya dan struktur organisasi, program kerja serta dilegalkan di Kemenkumham agar KSMI dapat bermanfaat untuk masyarakat Indonesia dari Sabang-Merauke, jangan hanya pergerakannya saja namun legalitas sangat diperlukan sehingga dengan responsif bergerak masif untuk kepentingan rakyat.

“Berbagai program KSMI yang akan di jalankan diantaranya, Bidang kesehatan, bantu warga kita yang memang membutuhkan uluran tangan seperti membantu orang yang sakit dalam pengobatan nya,” Ucap Ela.

Baca Juga:  Pemred Club Lampung Siapkan Agenda Besar Pasca Lebaran

“Untuk Bidang pendidikan bantu masyarakat yang kurang mampu kita bantu Fasilitas beasiswa, bantu madrasah madrasah Diniyah TKA TPA kita fasilitasi ruang belajar tidak ada kata lagi rakyat Indonesia yang putus sekolah dan buta huruf, banyak yang bisa kita bantu untuk sosial masyarakat Indonesia.” Sambungnya.

“Mumpung saya masih duduk di kursi DPR RI tentunya jadi wasilah dan rentan kendali, sebagai motivator dan fasilitator l, sehingga masyarakat membutuhkan secara pelayanan dasar bidang bidang sosial kemasyarakatan tentu nya kedepan bisa kita jalankan program KSMI” Ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *