PLN

UP Bandarlampung Raih Prestasi Gemilang, Sabet Penghargaan PLTA Luar Jawa Terbaik

×

UP Bandarlampung Raih Prestasi Gemilang, Sabet Penghargaan PLTA Luar Jawa Terbaik

Sebarkan artikel ini
UP Bandarlampung Raih Prestasi Gemilang, Sabet Penghargaan PLTA Luar Jawa Terbaik
Dalam Rapat Kerja Semester 2 Tahun 2024 PT PLN Nusantara Power yang digelar di Jakarta, UP Bandarlampung dinobatkan sebagai Unit PLTA Luar Jawa Terbaik. Foto: Istimewa

Potensinews.id – UP Bandarlampung raih prestasi gemilang, sabet penghargaan PLTA luar Jawa terbaik.

PT PLN Nusantara Power Unit Pembangkitan (UP) Bandarlampung kembali menorehkan prestasi membanggakan.

Dalam Rapat Kerja Semester 2 Tahun 2024 PT PLN Nusantara Power yang digelar di Jakarta, UP Bandarlampung dinobatkan sebagai Unit Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Luar Jawa Terbaik.

Penghargaan bergengsi ini diberikan langsung oleh Direktur Utama PT PLN Nusantara Power, Ruly Firmansyah, kepada perwakilan UP Bandarlampung.

Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas kinerja luar biasa yang telah dicapai oleh seluruh pegawai UP Bandarlampung selama semester pertama tahun 2024.

Sigit Kusumawan Ardianto, selaku Manager UP Bandar Lampung, mengungkapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih.

Baca Juga:  PLN Nusantara Power UP Bandar Lampung Berbagi Kebaikan dengan BUBABIBU

“Penghargaan ini merupakan buah dari kerja keras dan dedikasi seluruh tim UP Bandar Lampung. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan,” ujar Sigit, Kamis, 22 Agustus 2204.

Prestasi gemilang yang diraih UP Bandar Lampung tidak terlepas dari sejumlah faktor, antara lain:

Kinerja yang konsisten; Nilai Kinerja Organisasi (NKO) yang tinggi; Komitmen terhadap keselamatan kerja; dan Inovasi dan efisiensi.

Dengan diraihnya penghargaan ini, UP Bandarlampung semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kinerja.

“Penghargaan ini menjadi pemacu semangat bagi kami untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Kami berharap dapat mempertahankan prestasi ini dan bahkan meraih prestasi yang lebih tinggi lagi di masa mendatang,” tandas Sigit.

Baca Juga:  PLN NP Bangun PLTMG 50MW di Sekupang, Batam