Potensinews.id – Lampung luncurkan platform digital untuk permudah akses keuangan masyarakat.
Pemerintah Provinsi Lampung terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan di daerahnya.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan meluncurkan website Sikamlampung.id, sebuah platform informasi akses keuangan digital bagi masyarakat.
Peluncuran ini dilakukan bersamaan dengan rapat pleno Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Lampung pada Selasa, 10 Desember 2024.
Dalam rapat pleno tersebut, dipaparkan berbagai capaian program TPAKD tahun 2024, seperti optimalisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR), Kartu Petani Berjaya, dan pengembangan ekosistem pondok pesantren.
Deputi Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) 2 OJK Provinsi Lampung, Indah Puspitasari, mengungkapkan bahwa seluruh kabupaten/kota di Lampung kini telah memiliki tim TPAKD sendiri.
Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Zainal Abidin, menyampaikan bahwa peluncuran Sikamlampung.id merupakan langkah konkret dalam mendukung target inklusi keuangan nasional sebesar 98% pada tahun 2045.
Melalui platform ini, masyarakat diharapkan dapat dengan mudah mengakses informasi mengenai produk dan layanan keuangan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
“Kami berharap Sikamlampung.id dapat menjadi jembatan bagi masyarakat untuk mendapatkan akses keuangan yang lebih mudah dan terjangkau,” ujar Zainal Abidin.