ORGANISASI

TB Jasmin Syamsuri Salim Resmi Nahkodai Laskar Sabilillah Provinsi Lampung

×

TB Jasmin Syamsuri Salim Resmi Nahkodai Laskar Sabilillah Provinsi Lampung

Sebarkan artikel ini
TB Jasmin Syamsuri Salim Resmi Nahkodai Laskar Sabilillah Provinsi Lampung
TB Jasmin Syamsuri Salim resmi dikukuhkan sebagai Panglima Laskar Sabilillah Provinsi Lampung di Desa Fajar Baru, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu, 14 Desember 2024. Foto: Istimewa

Potensinews.id – TB Jasmin Syamsuri Salim resmi nahkodai Laskar Sabilillah Provinsi Lampung.

Dalam upaya melestarikan sejarah dan nilai-nilai luhur Walisongo, serta menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), TB Jasmin Syamsuri Salim resmi dikukuhkan sebagai Panglima Laskar Sabilillah Provinsi Lampung.

Pengukuhan ini dilakukan dalam sebuah acara yang khidmat di Desa Fajar Baru, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu, 14 Desember 2024.

Acara pengukuhan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Ketua PWI Provinsi Lampung, Kiyai Suparman Abdul Karim, serta penasihat dan pembina Laskar Sabilillah, Ki Ageng R.H. Indra Fatahilah Panembahan Brawijaya.

Dalam sambutannya, Ki Ageng R.H. Indra Fatahilah Panembahan Brawijaya menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam menjaga keutuhan NKRI.

Baca Juga:  Lampung, Cerminan Keindahan dan Keberagaman Indonesia

Ia mengajak seluruh anggota Laskar Sabilillah untuk bersatu padu dalam menghadapi berbagai tantangan yang mengancam bangsa.

“Saya mengajak sahabat-sahabat dan saudara sekalian, mari kita bersama-sama bersatu, untuk menjaga negeri ini dan memperkecil dari ancaman yang akan merusak NKRI,” tegas Ki Ageng.

Sementara itu, Kepala Desa Fajar Baru, M. Agus Budi Antoro, menyambut baik diselenggarakannya acara pengukuhan di desanya.

Ia berharap agar Laskar Sabilillah dapat terus berkontribusi positif bagi masyarakat dan menjaga nama baik organisasi.

“Sebagai Laskar Sabilillah, diutamakan mempunyai akhlak baik dan menjaga nama baik Laskar Sabilillah, semangat dan satu komando,” ujar Kades Budi.

Sebagai panglima yang baru, TB Jasmin Syamsuri Salim menyampaikan komitmennya untuk menjalankan amanah yang diberikan.

Baca Juga:  Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia Gelar Rapimnas Ke-1

Ia berharap seluruh jajaran pengurus dan anggota Laskar Sabilillah dapat bekerja sama dengan baik untuk mencapai tujuan organisasi.

“Saya berharap ke depan, semua jajaran divisi bekerja dengan tupoksinya masing-masing agar roda organisasi berjalan dengan baik,” ujarnya.