BERITA

Gepak dan Pemkot Bandar Lampung Bersinergi Tangani Sampah Pasca Banjir

×

Gepak dan Pemkot Bandar Lampung Bersinergi Tangani Sampah Pasca Banjir

Sebarkan artikel ini
Gepak dan Pemkot Bandar Lampung Bersinergi Tangani Sampah Pasca Banjir
Ketua Gepak Kota Bandar Lampung, M. Taupik, menyampaikan apresiasinya atas respon cepat pemerintah dalam menangani masalah sampah pasca banjir. Foto: Istimewa

Potensinews.id – Gepak dan Pemkot Bandar Lampung bersinergi tangani sampah pasca banjir.

Pasca banjir yang melanda Kota Bandar Lampung, muncul masalah baru berupa tumpukan sampah yang menimbulkan bau tidak sedap dan mengganggu kesehatan masyarakat.

Menanggapi hal ini, Pemerintah Kota Bandar Lampung melalui Dinas Lingkungan Hidup bergerak cepat untuk mengatasi masalah tersebut.

Ketua Gepak Kota Bandar Lampung, M. Taupik, menyampaikan apresiasinya atas respon cepat pemerintah dalam menangani masalah sampah pasca banjir.

“Kami sangat berterima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandar Lampung yang telah sigap mengirimkan dua tim untuk membersihkan lokasi banjir,” ujarnya, Minggu, 20 Januari 2025.

Gepak Lampung sendiri turut aktif membantu warga dalam membersihkan lingkungan dan memberikan bantuan berupa 200 nasi kotak untuk 100 kepala keluarga yang terdampak banjir.

Baca Juga:  Pemkot Bandarlampung Dorong Pedagang Jualan via Online

Terpisah, Ketua Umum Gepak Lampung, Wahyudi, mengingatkan bahwa banjir merupakan bencana alam yang salah satu penyebabnya adalah kebiasaan masyarakat membuang sampah sembarangan.

“Kita harus mengubah perilaku kita. Mari kita bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” tegasnya.

Untuk mengatasi masalah banjir secara efektif, dibutuhkan kerja sama dari semua pihak, baik pemerintah, masyarakat, maupun berbagai organisasi.

Dengan saling bahu-membahu, diharapkan Kota Bandar Lampung dapat menjadi kota yang lebih bersih dan nyaman.