Olahraga

SMA YP Unila Pertahankan Gelar Juara DBL Lampung Series 2025

×

SMA YP Unila Pertahankan Gelar Juara DBL Lampung Series 2025

Sebarkan artikel ini
SMA YP Unila Pertahankan Gelar Juara DBL Lampung Series 2025
Pada partai final yang berlangsung di GSG Unila, Sabtu, 1 Februari 2025, tim basket putra SMA YP Unila berhasil mempertahankan gelar juara setelah mengalahkan SMA Pelita Bangsa dengan skor 88-80. Foto: Istimewa

Potensinews.id – SMA YP Unila pertahankan gelar juara DBL Lampung Series 2025.

SMA YP Unila kembali membuktikan dominasinya di ajang Honda DBL Lampung Series 2025.

Pada partai final yang berlangsung di GSG Unila, Sabtu, 1 Februari 2025, tim basket putra SMA YP Unila berhasil mempertahankan gelar juara setelah mengalahkan SMA Pelita Bangsa dengan skor 88-80.

Pertandingan final putra berlangsung sengit sejak awal. SMA Pelita Bangsa, sebagai pendatang baru di final, memberikan perlawanan yang sengit.

Namun, SMA YP Unila yang memiliki pengalaman lebih mampu bangkit di kuarter-kuarter terakhir dan mengamankan kemenangan.

Kemenangan ini merupakan gelar juara kedelapan bagi SMA YP Unila dalam ajang DBL Lampung Series.

Baca Juga:  Suporter SIKAMBHARA Hadir, Siap Dukung Bhayangkara Presisi Lampung FC Juara!

Prestasi ini semakin istimewa karena mereka berhasil mempertahankan gelar juara secara berturut-turut.

Tidak hanya di cabang olahraga basket, SMA YP Unila juga menunjukkan keunggulannya di cabang tari.

Tim dance SMA YP Unila berhasil meraih gelar juara pertama dalam DBL Dance Competition 2025.

Prestasi membanggakan ini mendapat apresiasi dari Ketua Dewan Pengurus YP Unila, Dr. Ryzal Perdana, M.Pd.

Ia menyampaikan selamat kepada seluruh siswa-siswi yang telah berjuang keras meraih prestasi.

“Usaha tidak pernah menghianati hasil,” ujar Dr. Ryzal.

Kepala SMA YP Unila, Dra. Hj. Mey Sriyani, M.M., juga turut memberikan ucapan selamat dan semangat kepada para siswa.

Ia berharap prestasi ini dapat memotivasi siswa lainnya untuk terus berprestasi.

Baca Juga:  Robot Cerdas Karya Siswa SMA YP Unila Juarai Kompetisi Nasional, Harumkan Nama Lampung

Jalannya Pertandingan

Di partai final putri, SMA Fransiskus Bandar Lampung berhasil meraih gelar juara setelah mengalahkan SMA YP Unila dengan skor 71-57.

Kemenangan ini sekaligus menjadi revans bagi SMA Fransiskus yang pada musim sebelumnya kalah dari SMA YP Unila di final.