Potensinews.id – Jelang PSU Pilkada Pesawaran, dukungan pemuda menguat untuk Nanda-Anton.
Menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Pesawaran, dukungan terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati, Nanda Indira – Antonius Muhammad Ali, terus menguat.
Hal ini terlihat dari solidnya dukungan relawan pemuda di Kecamatan Tegineneng.
Puluhan relawan pemuda menggelar acara pemantapan relawan pada suasana Idul Fitri, Minggu, 6 April 2025.
Acara ini dihadiri oleh 16 koordinator desa relawan pemuda serta simpatisan Nanda-Anton.
Ketua Relawan Pemuda Nanda-Anton, Agung Muharam, menyatakan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk menegaskan komitmen mereka dalam memenangkan pasangan Nanda-Anton.
“Kami melihat Nanda Indira dan Antonius sebagai pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi Pesawaran, khususnya bagi generasi muda,” ujarnya.
Agung menambahkan, relawan pemuda siap bekerja keras dan mengawal jalannya PSU agar berlangsung jujur dan adil.
“Kami berharap Nanda-Anton dapat meraih kemenangan,” katanya.
Koordinator relawan pemuda Kecamatan Tegineneng, Nur Ahmad Ramadhan, menegaskan bahwa mereka siap mengawal kemenangan Nanda-Anton di wilayahnya.
“Kami akan sampaikan kepada seluruh pemuda bahwa pasangan Nanda-Anton adalah pemimpin terbaik untuk generasi muda yang akan membawa perubahan di Bumi Andan Jejama,” katanya.
Menurut Nur Ahmad, soliditas dukungan dari relawan pemuda meningkatkan peluang kemenangan Nanda dan Antonius dalam PSU Pilkada Pesawaran.
“Saat ini, semua pihak menantikan jalannya PSU yang diharapkan berlangsung secara demokratis dan damai,” pungkasnya.