Tulang Bawang

DPRD Beri Rekomendasi LKPJ Bupati Tulang Bawang 2024

×

DPRD Beri Rekomendasi LKPJ Bupati Tulang Bawang 2024

Sebarkan artikel ini
DPRD Beri Rekomendasi LKPJ Bupati Tulang Bawang 2024
Bupati Tulang Bawang, Drs. Qudrotul Ikhwan., MM, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tulang Bawang dalam rangka penyampaian rekomendasi terhadap LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2024. | Pemkab Tulangbawang

Potensinews.id – DPRD beri rekomendasi LKPJ Bupati Tulang Bawang 2024.

Bupati Tulang Bawang, Drs. Qudrotul Ikhwan., MM, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tulang Bawang dalam rangka penyampaian rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun Anggaran 2024.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Utama Paripurna Kabupaten Tulang Bawang pada Senin, 28 April 2025.

Rapat paripurna ini merupakan wujud implementasi prinsip check and balance antara DPRD dan Pemerintah Daerah.

DPRD menyampaikan rekomendasi sebagai bagian dari fungsi pengawasan terhadap pelaksanaan program dan kegiatan Pemkab Tulang Bawang selama tahun anggaran 2024.

Momen ini menjadi evaluasi kinerja Pemerintah Daerah Tulang Bawang selama satu tahun anggaran.

Baca Juga:  Herlinawati Qudrotul SH Menghadiri Acara Peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ke-24

LKPJ sendiri merupakan bentuk akuntabilitas kepala daerah kepada DPRD yang wajib disampaikan setiap akhir tahun anggaran.

Diharapkan, rapat paripurna ini dapat meningkatkan kualitas pembangunan serta perencanaan dan penganggaran yang lebih baik di tahun-tahun mendatang.

Turut hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang, para Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala Badan, Kepala Dinas, Kepala Satker, Kabag Setdakab. Tuba, Kabag Setwan, dan Camat Menggala.