Pesisir Barat

Pemerintah Pekon Penggawa V Ilir Salurkan BLT-DD Tahap I Tahun 2025

×

Pemerintah Pekon Penggawa V Ilir Salurkan BLT-DD Tahap I Tahun 2025

Sebarkan artikel ini
Peratin Penggawa V Ilir, Rahman Payadi (tengah berbaju cokelat), bersama jajaran aparatur pekon dan unsur TNI-Polri, berfoto bersama warga penerima manfaat usai penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap I Tahun 2025
Peratin Penggawa V Ilir, Rahman Payadi (tengah berbaju cokelat), bersama jajaran aparatur pekon dan unsur TNI-Polri, berfoto bersama warga penerima manfaat usai penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap I Tahun 2025. Dok: Ist

Potensinews.id – Pemerintah Pekon Penggawa V Ilir, Kecamatan Way Krui, Kabupaten Pesisir Barat, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap I Tahun 2025 kepada 23 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Kegiatan ini berlangsung di Balai Pekon setempat pada Senin, 30 Juni 2025, dengan suasana tertib dan penuh harapan.

Setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp900.000 yang merupakan akumulasi dari alokasi tiga bulan, yaitu Januari hingga Maret 2025, dengan nominal Rp300.000 per bulan. Bantuan tersebut merupakan bagian dari program nasional pengentasan kemiskinan yang diatur dalam Peraturan Menteri Desa PDTT Nomor 13 Tahun 2023 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa.

Peratin Penggawa V Ilir, Rahman Payadi, dalam sambutannya menegaskan bahwa penyaluran bantuan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan, terutama mereka yang tergolong dalam kategori miskin ekstrem.

Baca Juga:  Emir Lil Ardi Jaring Aspirasi Masyarakat Pesisir Barat Melalui Reses

“Kami memastikan bahwa proses penentuan penerima dilakukan secara objektif, melalui mekanisme musyawarah desa, dan berdasarkan data yang dihimpun secara cermat dari berbagai pemangku kepentingan,” ujar Rahman.

Lebih lanjut, ia berharap bantuan yang diberikan tidak hanya bersifat konsumtif, tetapi benar-benar dapat meringankan beban ekonomi keluarga penerima.

“Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan pokok sehari-hari dan menjadi salah satu upaya konkret dalam menekan angka kemiskinan ekstrem di pekon kita,” imbuhnya.

Kegiatan penyaluran bantuan tersebut turut dihadiri oleh Plt Camat Way Krui, perangkat pekon, Pendamping Desa, LHP, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta tokoh adat, agama, dan masyarakat setempat. Kehadiran berbagai unsur ini menunjukkan sinergi dan komitmen bersama dalam menyukseskan program bantuan sosial di tingkat desa.

Baca Juga:  PJ. Sekda Jon Edwar Hadiri Penandatanganan Bast Naskah Hibah Rehabilitas dan Renovasi Sekolah

Di akhir kegiatan, Peratin Rahman Payadi mengimbau kepada para penerima agar bijak dalam menggunakan dana yang diterima.

“Kami harap bantuan ini benar-benar dimanfaatkan sebaik mungkin untuk kebutuhan yang mendesak, sehingga dapat memberikan manfaat nyata bagi keberlangsungan hidup keluarga,” pungkasnya.