Sumatera Selatan

Cetak Pribadi Unggul, SMAN 16 Palembang Peringati Maulid Nabi

×

Cetak Pribadi Unggul, SMAN 16 Palembang Peringati Maulid Nabi

Sebarkan artikel ini
Cetak Pribadi Unggul, SMAN 16 Palembang Peringati Maulid Nabi
SMAN 16 Palembang menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H di lapangan sekolah, Jumat, 12 September 2025. | Ist

Potensinews.id – Cetak pribadi unggul, SMAN 16 Palembang peringati Maulid Nabi.

SMA Negeri 16 Palembang menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H di lapangan sekolah, Jumat, 12 September 2025.

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, dewan guru, siswa, dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMAN 16 Palembang, Dra. Hj. Ema Nurnisya Putri, M.M., menekankan pentingnya membentengi diri dengan akhlak di tengah derasnya arus globalisasi.

“Saat ini batas antara benar dan salah semakin kabur. Karena itu, anak-anak harus memiliki fondasi akhlak yang kokoh agar tidak mudah terbawa arus,” ujar Ema.

Ia juga mengingatkan bahwa kesalahan bisa saja terjadi, namun yang terpenting adalah kemampuan untuk terus memperbaiki diri.

Baca Juga:  Zikir Akbar Sumsel Satukan Gubernur, Pangdam, hingga Ormas di Palembang

“Tugas sekolah bukan hanya mengajar, tetapi juga mengasuh, mendidik, dan memberi teladan,” tambahnya.

Pembina Rohis, Sri Mulyati, S.Ag., berharap acara ini bukan sekadar seremonial, tetapi menjadi pengingat bagi seluruh siswa untuk menjadikan Rasulullah sebagai teladan dalam kehidupan sehari-hari.

Peringatan Maulid Nabi ini diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, tausiah, penampilan hadrah dan selawat, serta doa bersama.

Pihak sekolah berharap momentum ini dapat memperkuat nilai religius dan membentuk karakter peserta didik yang berakhlak mulia.