Berita

Sekretaris Muhammadiyah Lampung Resmi Gabung Komunitas Suporter Sikambara

×

Sekretaris Muhammadiyah Lampung Resmi Gabung Komunitas Suporter Sikambara

Sebarkan artikel ini
Sekretaris Muhammadiyah Lampung Resmi Gabung Komunitas Suporter Sikambara
Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung, Drs. Ma’ruf Abidin, M.Si., yang secara resmi menjadi anggota Sikambara. | Ist

Potensinews.id – Kelompok suporter sepak bola Lampung, Sikambara, terus menarik perhatian tokoh publik.

Setelah musisi Dide Hijau Daun bergabung, kini giliran Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung, Drs. Ma’ruf Abidin, M.Si., yang secara resmi menjadi anggota komunitas suporter tersebut.

Ma’ruf Abidin, sosok yang dikenal rendah hati, secara langsung menyambangi sekretariat Sikambara di Jalan Pagar Alam, Gedong Meneng, Bandarlampung, pada Kamis 6 November 2025.

Ia disambut oleh Ketua Sikambara Junaedi, Bendahara Yusuf, dan Admin Galih, yang kemudian menyerahkan seragam Jersey Sikambara sebagai tanda bergabung.

“Terima kasih Om Jun, Mas Yusuf, Mas Galih atas sambutan dan ngopinya,” ucap Ma’ruf.

Ma’ruf menegaskan dukungannya terhadap perkembangan sepak bola Lampung dan eksistensi komunitas Sikambara.

Baca Juga:  Bhayangkara FC Jamu Persita Sabtu Sore, Tiket Diskon 20 Persen

“Mari kita kembalikan kejayaan sepakbola Lampung dengan mendukung sepakbola Lampung,” tegas Ma’ruf.

Ketua Sikambara, Junaedi, yang juga CEO Rumah Makan Minang Indah Grup, menyampaikan apresiasi atas bergabungnya Ma’ruf Abidin.

“Alhamdulillah terima kasih Pak Ma’ruf sudah sedia mampir dan gabung ke Sikambara. Semoga ini menambah motivasi masyarakat Lampung lainnya untuk bergabung,” ujar Junaedi.

Junaedi menjelaskan, Sikambara bertujuan mendukung perkembangan sepak bola Lampung, termasuk klub kebanggaan seperti Bhayangkara Presisi Lampung FC dan Nusantara Lampung FC.

Sebelumnya, musisi Dide Hijau Daun juga resmi bergabung pada Rabu (5/11), menyatakan bahwa Sikambara terbuka bagi siapa saja yang hobi dan peduli dengan kemajuan sepak bola Lampung.

Baca Juga:  Komunitas Suporter Sepak Bola Lampung SIKAMBHARA Resmi Ganti Nama Jadi SIKAMBARA

Dide menambahkan bahwa banyak manfaat yang didapat member atau pemegang KTA Sikambara, antara lain:

* Diskon ticketing nonton home Bhayangkara Presisi Lampung FC (10–30%).
* Diskon makan di seluruh cabang Rumah Makan Minang Indah Grup.
* Akses tribun khusus (tribun timur selatan).
* Berbagai kegiatan rutin (mini soccer, podcast, dan kegiatan sosial).
* Peluang pengajuan beasiswa di UMITRA (syarat dan ketentuan berlaku).