Sumatera Selatan

H. Suparman: Guru Adalah Energi Perubahan yang Menginspirasi Masa Depan

×

H. Suparman: Guru Adalah Energi Perubahan yang Menginspirasi Masa Depan

Sebarkan artikel ini
H. Suparman: Guru Adalah Energi Perubahan yang Menginspirasi Masa Depan
H. Suparman, S.Pd., M.Si. | Ist

Potensinews.id – Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2025, H. Suparman, S.Pd., M.Si, menyampaikan apresiasi mendalam terhadap seluruh insan pendidik.

Ia menegaskan peran guru bukan sekadar profesi, tetapi merupakan pilar utama peradaban dan sumber cahaya yang menuntun karakter generasi bangsa.

Dalam pernyataannya, H. Suparman menyebut guru sebagai motor penggerak transformasi bangsa.

“Guru adalah energi perubahan. Dengan ketulusan dan pengabdian, mereka menghidupkan harapan dan membangun masa depan. Hari Guru Nasional adalah refleksi atas dedikasi tanpa batas para pendidik kita,” ujar Suparman, Senin, 24 November 2025.

Ia juga menyoroti tantangan yang dihadapi guru di tengah pesatnya perkembangan teknologi.

Menurutnya, guru wajib bertransformasi menjadi navigator yang memastikan peserta didik memiliki karakter kuat dan daya saing.

Baca Juga:  Pondok Pesantren Sabilul Hasanah Gelar Haul Ke-5 KH Muhammad Mudarris SM dan Milad Ke-30

“Di tengah perkembangan teknologi yang begitu cepat, guru hadir sebagai navigator yang memastikan peserta didik tetap berada di jalur yang benar berpikir kritis, adaptif, dan berkarakter,” tambahnya.

Oleh karena itu, Suparman mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menempatkan guru sebagai mitra strategis dalam pembangunan sumber daya manusia.

Ia menekankan perlunya dukungan lintas sektor, inovasi, dan kolaborasi agar mutu pendidikan nasional meningkat.

H. Suparman berharap peringatan HGN 2025 tidak hanya menjadi seremoni tahunan. Momentum ini harus dimanfaatkan untuk memperkuat komitmen bersama dalam menjunjung tinggi martabat pendidik.

“Mari kita junjung tinggi martabat guru, sebab dari merekalah lahir generasi penerus yang membawa bangsa ini menuju masa depan yang lebih cerah. Selamat Hari Guru Nasional 2025, mengabdi dengan hati, menginspirasi tanpa henti,” pungkasnya. (Octarina)