BERITA

132 Warga Gunung Sari Korban Penipuan KUR BRI, Pihak Bank Buka Suara

×

132 Warga Gunung Sari Korban Penipuan KUR BRI, Pihak Bank Buka Suara

Sebarkan artikel ini
132 Warga Gunung Sari Korban Penipuan KUR BRI, Pihak Bank Buka Suara
Foto: Istimewa

Potensinews.id – 132 warga Gunung Sari korban penipuan KUR BRI, pihak bank buka suara.

Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Teluk Betung angkat bicara terkait pemberitaan mengenai 132 warga di Kelurahan Gunung Sari, Bandarlampung yang menjadi korban penipuan kredit usaha rakyat (KUR).

Dalam surat edarannya, Pemimpin Cabang BRI Teluk Betung, Felix Pakpahan, menyampaikan bahwa BRI tengah melakukan investigasi mendalam terkait laporan tersebut.

“Apabila dalam investigasi ditemukan adanya pelanggaran, BRI akan mengambil langkah tegas terhadap pihak-pihak terkait, baik internal maupun eksternal,” tegas Felix Pakpahan, Sabtu, 13 Juli 2024.

Lebih lanjut, Felix menjelaskan bahwa BRI berkomitmen untuk memverifikasi dan menindaklanjuti pengaduan tersebut dengan serius, sehingga tidak ada masyarakat yang dirugikan dalam kasus ini.

Baca Juga:  Konstatering Sengketa Tanah, Warga Pesisir Barat Temukan Banyak Kejanggalan

Ia juga menekankan bahwa BRI turut dirugikan dalam hal kerugian reputasi di wilayah Teluk Betung.

“BRI menjunjung tinggi nilai-nilai Good Corporate Governance (GCG) dalam menjalankan seluruh operasional bisnisnya dan berkomitmen dalam penerapan Zero Tolerance terhadap setiap tindakan fraud, baik internal maupun eksternal,” terang Felix.

Menanggapi kekhawatiran nasabah, BRI mengimbau kepada seluruh nasabahnya untuk menjaga kerahasiaan data perbankan mereka dari pihak-pihak yang mengatasnamakan BRI.

Kasus penipuan KUR di Gunung Sari ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap modus penipuan yang mengatasnamakan bank.

Nasabah diimbau untuk selalu melakukan konfirmasi dan verifikasi informasi kepada pihak bank terkait sebelum melakukan transaksi apapun.

Baca Juga:  Kasus Tipikor DPRD Tanggamus, Kajati Lampung Pastikan Tak Ada Intervensi

Sebelumnya diberitakan, 132 warga Gunung Sari, Bandarlampung menjadi korban penipuan berkedok pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BRI.

Modus pelaku mengumpulkan data berupa ktp para korban dengan dalih uangnya untuk koperasi dan nantinya uang tersebut akan diputar agar pencicilannya aman di BRI.

Pinjaman pertama yang diajukan adalah sebesar Rp5 juta dengan jangka waktu tiga bulan, Dengan jaminan BPKB sepeda motor.

Salah satu korban, Friska Okta Vidiania menuturkan, pinjaman Kedua dan tagihan tidak terduga pada Desember 2023, Friska diajak lagi untuk melalukan pinjaman kembali dengan nilai Rp50 juta.

Pada akhir Juni 2024 korban sempat ditagih untuk membayarkan angsuran oleh pihak bank BRI. Korban bingung karena sejak memberikan KTP dan dan lainnya sama sekali belum menerima uang yang dijanjikan pelaku.

Baca Juga:  Usik, Film Pendek SMAN 5 Bandarlampung Tayang di CGV Transmart

“Padahal saya tidak tahu apa-apa KTP dan. Berkas lainnya semua mereka yang urus,” pungkasnya. (Virgo)