Tanggamus

Bupati Tanggamus Lantik Satgas Jalan Lurus 2025-2030, Fokus Kawal Pembangunan

×

Bupati Tanggamus Lantik Satgas Jalan Lurus 2025-2030, Fokus Kawal Pembangunan

Sebarkan artikel ini
Bupati Tanggamus Lantik Satgas Jalan Lurus 2025-2030, Fokus Kawal Pembangunan
Bupati Tanggamus, Drs. Hi. Moh. Saleh Asnawi, MA, MH, resmi melantik Satgas Jalan Lurus Kabupaten Tanggamus periode 2025–2030. | Pemkab Tanggamus

Potensinews.id – Bupati Tanggamus, Drs. Hi. Moh. Saleh Asnawi, MA, MH, resmi melantik Satuan Tugas (Satgas) Jalan Lurus Kabupaten Tanggamus periode 2025–2030.

Acara pelantikan dilaksanakan di Aula Gedung Fasilitas Umum (Fasum) Islamic Center, Kota Agung, pada Jumat, 14 November 2025.

Satgas Jalan Lurus dibentuk dengan mandat utama untuk mengawasi dan memastikan pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Tanggamus berjalan sesuai dengan rencana dan target yang telah ditetapkan. Satgas ini juga bertugas meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam proses pembangunan daerah.

“Dengan dilantiknya Satgas Jalan Lurus ini, kami berharap dapat meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Tanggamus,” ujar Bupati Moh. Saleh Asnawi dalam sambutannya.

Baca Juga:  DPRD Tanggamus Gelar Reses, Serap Aspirasi Warga Pematangsawa

Bupati berharap, Satgas dapat bekerja sama dengan semua pihak untuk mencapai tujuan pembangunan yang telah ditetapkan pemerintah daerah.

Ketua Umum Satgas Jalan Lurus Kabupaten Tanggamus periode 2025–2030, Herwan Rozali, menjelaskan bahwa Satgas ini merupakan kumpulan relawan yang berasal dari berbagai unsur.

“Satgas Jalan Lurus merupakan para relawan yang terdiri dari berbagai unsur, termasuk pejabat pemerintah, tokoh masyarakat, akademisi, serta insan pers yang sudah terbukti kinerja dan komitmennya dalam mendukung Pemkab Tanggamus,” jelas Herwan Rozali.

Herwan menambahkan, Satgas akan bekerja sama untuk meningkatkan kualitas pembangunan di Kabupaten Tanggamus serta mendukung sepenuhnya kebijakan-kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus.

Apresiasi terhadap pembentukan Satgas ini juga datang dari jajaran pengurus. Zulwani, salah satu pengurus Bidang Hukum dan Advokasi, menyatakan dukungannya.

Baca Juga:  Perkuat Swasembada Pangan, Polres Tanggamus Gelar Panen Raya Jagung Kuartal III

“Tentunya kami sebagai relawan sangat mengapresiasi terbentuknya Satgas Jalan Lurus ini, sebagai wadah nyata dalam menyukseskan kebijakan pembangunan Pemkab Tanggamus di bawah kepemimpinan Bupati Drs. Hi. Moh. Saleh Asnawi, MA, MH dan Wakil Bupati Agus Suranto,” kata Zulwani. (Akmaluddin)