Lampung Selatan

Ledakan di Bagian Mesin Picu Kebakaran Bus di Tol Lampung Selatan Pagi Ini

×

Ledakan di Bagian Mesin Picu Kebakaran Bus di Tol Lampung Selatan Pagi Ini

Sebarkan artikel ini
Ledakan di Bagian Mesin Picu Kebakaran Bus di Tol Lampung Selatan Pagi Ini
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan, Rully Fikriansyah. Foto: Ist

Potensinews.id – Insiden kebakaran kendaraan terjadi di ruas Tol Trans Sumatera, tepatnya di KM 93+600 Jalur A Tol Lampung Selatan, Rabu, 14 Januari 2025.

Satu unit bus hangus terbakar saat tengah melaju dari arah Bakauheni Selatan menuju Terbanggi Besar sekitar pukul 06.00 WIB.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan, Rully Fikriansyah, mengonfirmasi kejadian tersebut. Ia memastikan seluruh penumpang dan kru bus dalam kondisi selamat.

“Benar, ada satu unit bus yang terbakar di jalan tol. Kami pastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,” ujar Rully.

Berdasarkan keterangan pengemudi, api muncul secara tiba-tiba saat bus tengah melintas di jalur menuju arah utara. Kejadian bermula ketika pengemudi mendengar suara ledakan keras yang berasal dari area mesin kendaraan.

Baca Juga:  130 Sertifikat Tanah Terbengkalai di Desa Negara Ratu Lamsel

“Menurut pengemudi, saat di KM 93+600 Jalur A, ia terpaksa menepikan kendaraan ke bahu jalan karena ada ledakan di bagian mesin. Ledakan tersebut diduga kuat dipicu oleh korsleting pada sistem AC kendaraan,” jelas Rully.

Setelah bus berhenti di bahu jalan, api dengan cepat merambat dan membesar hingga melahap seluruh badan bus. Bus berhenti dengan posisi menghadap ke arah utara dalam kondisi rusak berat.

Pihak Damkarmat segera menerjunkan personel dari Tim Damkar Jatimulyo untuk melakukan pemadaman. Hingga pukul 08.00 WIB, petugas masih berada di lokasi untuk memastikan api benar-benar padam.

“Saat ini unit kendaraan masih dalam proses pendinginan oleh tim pemadam guna mencegah munculnya titik api baru,” tambahnya.

Baca Juga:  Lamsel Fest 2025 Hadir Meriah, Sambut HUT ke-69 Kabupaten Lampung Selatan

Meski sempat memicu kepulan asap hitam yang pekat, arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian dilaporkan tetap dapat dilalui meskipun sempat mengalami perlambatan. Pihak kepolisian dan pengelola jalan tol kini tengah melakukan evakuasi terhadap bangkai bus tersebut.