Potensinews.id – KMLCC English Competition, ajang Gen Z Lampung asah kemampuan bahasa Inggris.
Komunitas Kejar Mimpi Lampung (KMLC) bersama Just Speak Indonesia sukses menggelar KMLCC English Competition dengan tema “Show Passion, Be a Champion” pada Sabtu, 30 November 2024.
Lomba cerdas cermat bahasa Inggris ini diikuti oleh 23 tim dari berbagai SMA dan perguruan tinggi di Provinsi Lampung.
Ajang kompetisi ini menjadi wadah bagi para peserta untuk menguji kemampuan berbahasa Inggris mereka dalam berbagai bidang, mulai dari sains, sejarah, hingga pengetahuan umum.
Suasana kompetisi yang seru dan penuh semangat terlihat dari antusiasme para peserta dalam menjawab setiap pertanyaan.
Setelah melalui babak penyisihan, semifinal, dan final yang ketat, akhirnya Tim 8 yang terdiri dari mahasiswa Jurusan Biologi Universitas Lampung berhasil keluar sebagai juara.
Keberhasilan tim ini membuktikan bahwa generasi muda Lampung memiliki potensi yang besar dalam menguasai bahasa Inggris.
“Kami sangat senang dan bangga bisa meraih juara,” ujar Reyhana Putri Z, salah satu anggota tim juara.
“Kompetisi ini sangat bermanfaat bagi kami untuk mengasah kemampuan berbahasa Inggris dan menambah teman baru,” kata dia lagi.
Selain kompetisi, acara ini juga dimeriahkan dengan seminar motivasi yang dibawakan oleh Kak Reinaldy Aulia Kurniawan dari Just Speak Indonesia.
Dalam seminarnya, Kak Reinaldy memberikan motivasi kepada para peserta untuk terus belajar dan mengembangkan diri agar dapat meraih mimpi-mimpi mereka.
“Bahasa Inggris adalah kunci untuk membuka peluang yang lebih luas,” kata Kak Reinaldy.
“Dengan menguasai bahasa Inggris, kita bisa bersaing di tingkat global,” tambahnya.
Kolaborasi antara Komunitas Kejar Mimpi Lampung dan Just Speak Indonesia dalam menyelenggarakan KMLCC English Competition mendapat apresiasi positif dari berbagai pihak.
Kedua lembaga ini dinilai berhasil menciptakan wadah yang positif bagi generasi muda Lampung untuk mengembangkan potensi mereka.
“Kami berharap acara seperti ini dapat terus diadakan secara rutin,” ujar Septian Cahya Ramadhan, Ketua Komunitas Kejar Mimpi Lampung.
“Dengan begitu, semakin banyak generasi muda Lampung yang termotivasi untuk belajar bahasa Inggris dan meraih prestasi,” tandasnya.