Potensinews.id – Mahasiswa Unila borong penghargaan Pembaca Digital Library.
Universitas Lampung (Unila) kembali membuktikan komitmennya dalam mendorong minat baca di kalangan mahasiswa.
Melalui UPT Perpustakaan, Unila memberikan penghargaan kepada tiga mahasiswa yang aktif memanfaatkan aplikasi ebook Digital Library Unila.
Penghargaan ini diberikan dalam dua kategori, yaitu Pembaca Terbaik dan Pembaca Ebook Teraktif tahun 2024.
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mahasiswa dalam memanfaatkan sumber daya digital yang disediakan perpustakaan.
Oktiva Risma Wardhani, mahasiswa Farmasi, dinobatkan sebagai Pembaca Terbaik bulan November 2024.
Sementara itu, Aninda Ayu Wardani, mahasiswa Pendidikan Matematika, meraih penghargaan yang sama untuk bulan Desember 2024.
Keduanya dinilai memiliki durasi membaca terlama setiap bulannya melalui aplikasi Digital Library.
Sementara itu, Dea Soniawati, juga dari Prodi Pendidikan Matematika, berhasil menyabet gelar Pembaca Ebook Teraktif tahun 2024.
Ia dinilai paling aktif mengakses dan membaca berbagai ebook yang tersedia di platform tersebut.
Para penerima penghargaan mengungkapkan beragam manfaat yang mereka dapatkan dari penggunaan aplikasi Digital Library.
Selain efisiensi biaya, aplikasi ini juga memudahkan akses terhadap berbagai literatur akademik yang dibutuhkan untuk menunjang perkuliahan dan penelitian.
“Aplikasi ini sangat membantu dalam pencarian literatur untuk tugas maupun skripsi,” ujar Oktiva, Rabu, 1 Januari 2025.
Senada dengan Oktiva, Aninda juga merasa terbantu dengan adanya aplikasi ini.
“Aplikasi Digital Library Universitas Lampung mempermudah saya membaca buku yang saya inginkan di berbagai tempat dan waktu,” ungkapnya.
Kepala UPT Perpustakaan Unila, Dr. Eng. Ir. Khairudin, S.T., M.Sc., mengapresiasi prestasi para mahasiswa penerima penghargaan.
Ia berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk lebih aktif memanfaatkan fasilitas perpustakaan digital.
“Kami berharap penghargaan ini dapat mendorong semangat membaca dan belajar yang lebih tinggi di kalangan mahasiswa,” ujar Khairudin.
Adanya aplikasi Digital Library menunjukkan komitmen Unila dalam menghadirkan perpustakaan sebagai pusat belajar modern yang berbasis teknologi informasi.
Dengan fasilitas ini, mahasiswa dapat mengakses berbagai sumber belajar kapan saja dan di mana saja.
Ke depannya, UPT Perpustakaan Unila akan terus mengembangkan koleksi ebook dan meningkatkan kualitas layanan digital library.
Hal ini dilakukan untuk mendukung proses pembelajaran mahasiswa dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.












