Sumatera Selatan

Kepala SMPN 19 Palembang Ajak Perkuat Pendidikan Inklusif di Hardiknas 2025

×

Kepala SMPN 19 Palembang Ajak Perkuat Pendidikan Inklusif di Hardiknas 2025

Sebarkan artikel ini
Kepala SMPN 19 Palembang Ajak Perkuat Pendidikan Inklusif di Hardiknas 2025
Kepala SMPN 19 Palembang, Wahyuni S.Pd.M.Si, menyampaikan ucapan Selamat Hardiknas 2025 yang diperingati setiap tanggal 2 Mei. | Ist

Potensinews.id – Kepala SMPN 19 Palembang ajak perkuat pendidikan inklusif di Hardiknas 2025.

Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 19 Palembang, Wahyuni S.Pd.M.Si, menyampaikan ucapan Selamat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 yang diperingati setiap tanggal 2 Mei.

Momentum ini merupakan penghormatan terhadap jasa Ki Hajar Dewantara sebagai pelopor pendidikan di Indonesia sekaligus apresiasi atas kontribusi dunia pendidikan bagi kemajuan bangsa.

“Saya Wahyuni S.Pd.M.Si Kepala Sekolah SMP Negeri 19 Palembang beserta seluruh guru mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional 2025,” ujarnya, Kamis, 1 Mei 2025.

Wahyuni menekankan bahwa peringatan Hardiknas 2025 menjadi kesempatan bagi seluruh elemen bangsa untuk memperkuat sistem pendidikan di Indonesia agar menjadi lebih berkualitas dan mampu mengakomodasi kebutuhan seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga:  Palembang Berzakat, Walikota dan Jajaran Pemkot Beri Teladan Pembayaran Zakat

“Hari Pendidikan Nasional 2025, adalah momentum untuk kita semua dalam memperkuat sistem pendidikan di Indonesia, agar lebih berkualitas dan dapat mengakomodasi kebutuhan setiap lapisan masyarakat,” kata Wahyuni.

Lebih lanjut, Wahyuni mengajak seluruh pihak untuk berpartisipasi aktif dalam mewujudkan pendidikan yang inklusif dan berkualitas demi masa depan anak bangsa.

“Selamat Hari Pendidikan Nasional, melalui partisipasi semesta, kita lebih menciptakan pendidikan yang inklusif dan berkualitas untuk setiap masa depan anak bangsa,” pungkasnya. (Nopi)