Way Kanan

Indra Septa Purnama Ditetapkan Calon Tunggal, Siap Pimpin KONI Way Kanan Aklamasi

×

Indra Septa Purnama Ditetapkan Calon Tunggal, Siap Pimpin KONI Way Kanan Aklamasi

Sebarkan artikel ini
Indra Septa Purnama Ditetapkan Calon Tunggal, Siap Pimpin KONI Way Kanan Aklamasi
Indra Septa Purnama Ditetapkan Calon Tunggal, Siap Pimpin KONI Way Kanan Aklamasi. Foto: Ist

Potensinews.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Way Kanan memastikan jalannya kepemimpinan baru melalui mekanisme aklamasi.

Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) KONI Way Kanan telah menyatakan berkas pencalonan Indra Septa Purnama, S.H., lengkap dan menaikkan statusnya dari Bakal Calon menjadi Calon Tunggal Ketua KONI Way Kanan.

Ketua TPP KONI Way Kanan, Rahmat, S.Pd., M.M., mengonfirmasi penetapan status tersebut kepada media pada Jumat, 12 Desember 2025.

Menurut Rahmat, penetapan ini dilakukan setelah TPP menyelesaikan proses verifikasi secara menyeluruh terhadap seluruh persyaratan yang diajukan oleh Indra Septa Purnama.

“Kami sudah melakukan verifikasi terhadap berkas Indra Septa Purnama, dan TPP menyatakan berkas tersebut lengkap,” ungkap Rahmat.

Baca Juga:  Indra Septa Purnama Kembalikan Berkas Pencalonan Ketua Umum KONI Way Kanan

“Setelah TPP menyatakan berkas Indra lengkap, maka TPP langsung menaikkan status Indra dari Bakal Calon menjadi Calon Ketua KONI Way Kanan,” tambahnya.

Dengan ditetapkannya sebagai calon tunggal, tahapan selanjutnya adalah pelaksanaan Musyawarah Kabupaten (Muskab) KONI Way Kanan. Rahmat menjelaskan bahwa Muskab telah dijadwalkan akan digelar pada 17 Desember 2025.

“Pada tanggal 17 Desember nanti, Karateker KONI Way Kanan akan menggelar Muskab, dan selanjutnya Saudara Indra akan dinyatakan aklamasi sebagai Ketua KONI Way Kanan,” pungkasnya.

Sebelumnya, Indra Septa Purnama secara resmi telah mengembalikan berkas pendaftaran percalonan kepada TPP pada Jumat, 5 Desember 2025. Pengembalian berkas saat itu diterima langsung oleh Ketua TPP Rahmat, didampingi anggota Ahmad Mudawar.