Potensinews.id – Dalam suasana penuh khidmat dan kekhusyukan, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Way Kanan, Ayu Asalasiyah, S.Ked., melaksanakan Sholat Idul Adha 1446 H/2025 M bersama masyarakat di Masjid Hidayatul Iman, Kampung Karya Jaya, Kecamatan Way Tuba, Jum’at (06/06/2025).
Kehadiran Plt. Bupati pada momen hari besar umat Islam ini merupakan bentuk nyata komitmen pemimpin daerah dalam mempererat hubungan dengan masyarakat. Tak sekadar menjalankan ibadah, momentum ini juga menjadi sarana membangun kedekatan emosional antara pemerintah dan warganya.
Sholat Idul Adha berlangsung dengan khidmat dan tertib, diikuti oleh jajaran pemerintah kecamatan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga dari berbagai kalangan. Masjid Hidayatul Iman pun dipenuhi semangat kebersamaan dan nuansa keikhlasan yang khas dalam perayaan Hari Raya Kurban.
Dalam sambutannya, Plt. Bupati Ayu Asalasiyah menyampaikan apresiasi atas semangat gotong royong dan kekompakan warga Kampung Karya Jaya yang senantiasa menjaga nilai-nilai keagamaan dan sosial di tengah kehidupan bermasyarakat.
“Hari Raya Idul Adha adalah momentum yang mengajarkan kita arti pengorbanan, keikhlasan, serta kepedulian terhadap sesama. Saya bersyukur bisa merayakannya bersama masyarakat Kampung Karya Jaya yang penuh kekeluargaan dan semangat kebersamaan,” ujar Ayu.
Beliau juga berharap momen Idul Adha dapat menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat Way Kanan untuk terus menumbuhkan kepedulian sosial serta memperkuat solidaritas dalam membangun daerah.












