Kuliner

Gropyok Ambyar Limangewu Minggu Pagi, Serba 5 Ribu di Lugusari

×

Gropyok Ambyar Limangewu Minggu Pagi, Serba 5 Ribu di Lugusari

Sebarkan artikel ini
Gropyok Ambyar Limangewu perdana, Minggu (22/1/2023). | Herjunot Agha/Muzzamil

Potensinews.id, PAGELARAN, PRINGSEWU – Pecinta kuliner Nusantara, spot baru wisata kuliner sekaligus spot baru swafoto yahud ini recommended deh buat anda. Kudu dicoba. Lantaran cuma buka Minggu pagi, ke sininya pun harus di hari itu.

Disini, di Gropyok Ambyar Limangewu, nama evennya. Even wisata kuliner tematik pasar murah mingguan produk makanan minuman tradisional murah, sehat, higienis, merakyat, semua serba satu harga, serba Rp5 ribu.

Yakni di kawasan wisata Ledeng Pendem, disana kita bisa temui suasana sejuk khas persawahan alam raya pedesaan, di Pekon Lugusari, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung.

Untuk menuju ke sana, cek aplikasi peta digital populer, dari arah Pringsewu, dari simpang empat Pasar Pagelaran, belok kanan arah utara, Jl Teuku Umar. Jarak tempuh 3,6 km setara 8-15 menit, sampai turunan pertigaan pertama, belok kiri arah jalan desa sampai tiba di destinasi Gropyok Ambyar Limangewu, Pekon Lugusari.

Baca Juga:  Sambal Seruit Go Internasional: JMSI Dukung UMKM Kuliner Khas Lampung

Wisata mingguan ini hasil prakarsa bersama elemen kreatif setempat, antara lain Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Titian Arum Pekon Lugusari, pelaku usaha ultramikro, minimikro, dan mikrokuliner. Didukung Pemerintah Pekon dan Badan Hippun Pemekonan (BHP) Pekon Lugusari.

Penelusuran, pengelola UD Pawon Mak Sogirah, salah satu pelaku UMKM setempat sekaligus endorser, nampak bersemangat ikut mensosialisasikan even baru pemikat pemburu jajanan tradisional (jajanan pasar) khas yang kini sulit didapat di pasaran ini.

“Kenalkan, even kuliner tradisional Gropyok Ambyar Limangewu Pekon Lugusari. Hadir, ramaikan di even kedua kali ini (pertama Minggu kemarin, terima kasih yang sudah datang meramaikan), di Minggu, 29 Januari 2023 di Ledeng Pendem Desa Wisata Kampung Tapis Lugusari, Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu,” ujar dia.

Baca Juga:  Viral di Medsos, Ternyata Buah Langka Ini Banyak Ditemui di Bandar Lampung

Di even ini, ujar dia, semua jajanan dan makanan yang dijual serba Rp5 ribu. “Iya, serba Rp5 ribu. Yok, bareng-bareng datang dan isi hari liburan kalian di Gropyok Ambyar Limangewu. Kami tunggu,” info dia menanti.

Berhasil terhubung pada Sabtu (28/1/2023) malam, dia membenarkan even ini prakarsa bersama. “Bareng bareng pak. Saya hanya masyarakat umum yang diajak ikut. Oh mau diliput pak. Saya teruskan ke Pokdarwis ya. Semoga kalau ada waktu bisa berkunjung kemari,” sahutnya via aplikasi perpesanan singkat, pukul 19.11 Waktu Indonesia Barat.

Asal tahu, gelaran perdananya pada Minggu (22/1/2023) pekan lalu, disesaki pengunjung. Penasaran, apa saja menu tersaji spot baru ini? Mau kesana? (Muzzamil)

Baca Juga:  Selain Viral Ternyata Ini 10 Manfaat Buah Lontar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *